Foto Header

Proyek Belasan Triliun Rupiah Bakal Groundbreaking di IKN Minggu Depan

October 27, 2023

Jakarta – Deputi Bidang Pendanaan dan Investasi Otorita IKN (OIKN) Agung Wicaksono mengatakan minggu depan bakal ada tambahan proyek yang di groundbreaking di IKN. Sejauh ini sudah ada proyek senilai Rp 23 triliun yang groundbreaking di IKN.
Rencananya minggu depan akan ada proyek senilai belasan triliun yang di-groundbreaking di IKN. Jumlah itu akan menambahkan kontribusi swasta di IKN.

“Kalau yang kemarin itu dari Rp 20 triliun dari konsorsium dan Rp 3 triliun lagi perusahaan lain, minggu depan tambahan lagi belasan triliun,” ungkap Agung di acara BNI Investor Daily Summit 2023 di Hutan Kota by Plataran, Jakarta Pusat, Rabu (25/10/2023).

Dia melanjutkan nantinya akan ada rumah sakit, sekolah, mal, hingga hotel yang bakal groundbreaking di IKN. Ada juga groundbreaking Bandara VVIP IKN yang dibiayai APBN minggu depan.

“Sektornya nanti ada rumah sakit, ada sekolah. Insyaallah rumah sakit 2, sekolah 2. Kemudian listrik, energi terbarukan. Kemudian, mal dan hotel. Belasan triliun itu. Itu di luar bandara yang APBN,” ujar Agung.

Agung bilang kemungkinan akan ada hingga 10 perusahaan yang bakal melakukan groundbreaking minggu depan. “Insyaallah bisa sampai 10 perusahaan,” ujarnya.

Lebih lanjut, dari banyak pihak yang akan melakukan groundbreaking, Agung bilang semuanya merupakan investasi di dalam negeri.

“Iya dalam negeri. Menang dalam negeri lebih sat set, itu wajar karena mereka sudah paham situasi dan sudah biasa maka mereka duluan,” kata Agung.

Source : finance.detik.com